Shallom, happy pentacost.........jadikan hidup Anda indah dan berharga di mata Allah ......... so come and join with us !!!

Perubahan Oleh Roh Kudus

Ayat mas : Zakharia 4:1-3. Zakharia mendapatkan delapan penglihatan, salah satunya adalah penglihatan tentang kandil emas (penglihatan yang ke-5). Emas berbicara mengenai Allah Bapa, pada penglihatan Zakharia tersebut terdapat tujuh kandil emas yang menerangi kaki dian di bait Allah, tetapi minyak (kuasa Allah)zaitun ada di atasnya yang emeiliki arti : 1. untuk melihat masa depan apa yang akan Tuhan kerjakan bagi kita. Kita harus memiliki visi karena sngat penting untuk menentukan masa depan kita. 2. mengandalkan Roh Tuhan untuk menggapai masa depan kita, bukan kuat dan gagah kita (ay. 6). Allah menjadi prioritas hidup kita, Allah sebagai sumber kekuatan dan pengharapan kita. Baca Maz. 20:8-9, 1 Kor. 2:12, Kita tidak menerima roh dunia, tetapi roh yang berasal dari Allah, supaya kita tahu, apa yang dikaruniakan Allah kepada kita. 3. gunung berbicara tentang kemuliaan Allah, dan juga berbicara tentang pergumulan (ay. 7). Ayub 7:1,4, Bukankah manusia harus bergumul di bumi, dan hari-harinya seperti hari-hari orang upahan? Kenapa kita merasa takut? Karena ketakutan yang membuat kita sulit tetapi kesulitan yang membuat kita takut. Mari kita menyerahkan pergumulan hidup kita kepada Allah dan hidup kita senantiasa diperbaharui oleh Roh Allah. Sesungguhnya, Akulah TUHAN, Allah segala makhluk; adakah sesuatu apapun yang mustahil untuk-Ku? (Yer. 32:27). 4. perubahan atas tujuan hidup kita sesuai dengan panggilan-Nya. Maz. 27:4,13,14, Satu hal telah kuminta kepada TUHAN, itulah yang kuingini: diam di rumah TUHAN seumur hidupku, menyaksikan kemurahan TUHAN dan menikmati bait-Nya. Nantikanlah TUHAN! Kuatkanlah dan teguhkanlah hatimu! Ya, nantikanlah TUHAN! Ringkasan kotbah, dibawakan oleh : Pdt. Dr. Febe Batubara